Bocoran iPhone 14 Terbaru, Punya Kapasitas Baterai Lebih Besar!
gadgetmiaw.com - Perubahan desain iPhone 14 Apple sudah bocor ke intertet beberapa bulan yang lalu, namun spekulasimengenai kinerjanya ternyata jauh lebih kontroversial. Salah satunya adalah bocoran mengenai masa pakai baterai.
Dilansir dari Gizmochina, iPhone 14 akan hadir dengan empat model dan tiga diantaranya memilliki kapasitas baterai lebih besar dibandingkan pendahulunya, sementara itu satu modelnya lagi memiliki baterai berkapasitas sedikit lebih rendah.
Dilansir dari Forbes, Berikut adalah 4 model iPhone 14 dan perbandingan dengan pendahulunya :
- iPhone 14 (3279 mAh) sedangkan iPhone 13 (3,227 mAh)
- iPhone 14 Max - (4325 mAh)
- iPhone 14 Pro (3200 mAh) sedangkan iPhone 13 Pro (3,095 mAh)
- iPhone 14 Pro Max (4323 mAh) sedangkan iPhone 13 Pro Max (4,352 mAh)
Melihat 4 seri iPhone 14 diatas, berarti iPhone 14 tidak menyediakan versi Mini seperti pendahulunya.
Bocoran Penyimpanan iPhone 14
iPhone 14, iPhone 14 Max, iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max memiliki kapasitas RAM 6GB, dan ini adalah kapasitas RAM paling rendah untuk iPhone 14 Series ini. Jika RAM 6 GB merupakan versi terendahnya, kemungkinan besar versi pro memiliki kapasitas RAM yang lebih besar dari seri lainnya.
Dikabarkan iPhone 14 Pro akan menggunakan RAM LPDDR5, yang diklaim lebih cepat dan lebih hemat daya. Sementara pada iPhone 14 dan iPhone 14 Max akan menggunakan RAM LPDDR4X 6GB, dimana kapasitas dan jenis RAM ini digunakan pada iPhone 13 Pro. Sedangkan untuk iPhone 13 reguler dan mini menggunakan RAM LPDDR4X 4GB. Itu berarti untuk seri Reguler saja sudah menggunakan jenis dan kapasitas RAM yang sama dengan seri Pro pada iPhone 13.
Selain RAM hal lainnya yang harus kamu ketahui adalah, iPhone 14 Pro akan memiliki penyimpanan internal sebesar 256 GB, dimana kapasitas ini adalah versi terendahnya dan kemungkinan khsusus seri Pro memiliki varian memori internal yang lebih besar. Jika melihat kebelakang, iPhone 13 Pro memiliki memori internal varian terkecil yaitu 128 GB. Pelu dicatat, kapasitas penyimpanan pada iPhone 14 Pro ini masih terdaftar "TDB" yang artinya kabar mengenai kapasitas penyimpanan terkecilnya ini belum pasti.
Kapan iPhone 14 Diluncurkan?
Dikutip dari Tom's Guide, Apple cenderung mengadakan acara pada hari Selasa, jadi kemungkinan Apple Event akan berlangsung pada 13 September.Bocoran ini dianggap memiliki keakuratan karena Apple cenderung merilis iPhone di bulan September seperti halnya iPhone 13 yang diungkap pada 24 September tahun lalu.
Bocoran Harga iPhone 14
Dilansir dari iDropNews, berikut adalah perkiraan harga iPhone 14.- iPhone 14 128 GB :USD 799
- iPhone 14 Max 128 GB : USD 899
- iPhone 14 Pro 256 GB : USD 1099
- iPhone 14 Pro Max 256 GB : USD 1199
Hingga saat ini, Apple belum memberikan kisi-kisi apapun terkait lini iPhone terbaru untuk 2022. Mulai dari spesifikasi, tanggal peluncuran, dan harganya. Dengan bergitu bocoran yang sudah beredar ini belum tentu 100% benar, dan mungkin saja sedikit meleset.