Apa Itu Overclocking? Yuk Pahami Dulu Pengertian, Kelebihan dan Kekurangannya

Overclocking : Pengertian, Kelebihan dan Kekurangan



gadgetmiaw.com - Bagi para penggemar teknologi komputer maupun PC Builders, pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah overclocking. Apa itu overclocking? dan apa kelebihan dan keurangan overclokcing pada komputer? yuk simak terus artikel ini sampai selesai!

So, overclocking itu sebuahnya gabungan kata dari kata Over dan Clock, yang artinya clock yang berlebih. Dalam hal ini clock bukan diartikan sebagai jam, namun ukuran dalam chip komputer yang mengartikan kecepatan pada komponen-komponen seperti GPU dan Prosesor yang terdapat didalamnya.

Overclocking damam istilah IT mengacu kepada upaya untuk membuat sebuah komputer dapat berkerja lebih keras dari sebelumnya. Menurut pendapat saya, overclocking ini sama hal nya seperti melakukan root pada android, jika root pada android itu membuat pengguna lebih leluasa untuk menggunakan / mengakses perangkat tanpa khawatir dengan batasan-batasan yang telah ditentukan. 

Jadi intinya kedua istilah itu mengacu kepada untuk meningkatkan performa perangkat diluar batas ketentuan yang telah dibuat.

Secara teknis, overcloking itu sebuah kegiatan untuk meningkatkan ukuran clock dari chip yang melebihi dari nilai seharusnya. Dengan begitu maka komponen akan berjalan lebih baik, misalnya standarnya 3.5 MHz menjadi 3.8 MHz.

Overclocking akan membuat komsumsi listrik lebih boros, dan komputer yang telah di-overclocking akan membuat perangkat sistem bekerja kurang stabil karena komputer dipaksa bekerja diluar ketentuannya. Untungnya para produsen sudah melek dan membuat perangkat keras yang tahan sehingga dapat meminimalisir kerusakan pada komputer yang di overclock. 

Jika ingin melakukan overcloking pada komputer maka sebaiknya Anda mengunjungi toko komputer terdekat, karena jika ingin melakukan sendiri Anda harus paham betul mengenai overclocking dan dengan cara-cara yang benar. Karena, jika Anda melakukan kesalahan akan berakibat fatal yang memungkinkan komputer tidak dapat dinyalakan karena kerusakan hardware.

Kelebihan overclocking

Ada beberapa kelebihan atau keunggulan ketika Anda melakukan overclocking komputer, diantaranya : 
  1. Meningkatkan performa: Overclocking dapat meningkatkan kecepatan prosesor dan komponen lainnya, sehingga dapat meningkatkan performa komputer.
  2. Hemat biaya: Overclocking dapat menjadi alternatif yang lebih hemat biaya daripada membeli komponen baru dengan kecepatan yang lebih tinggi.
  3. Menambah kepuasan pengguna: Beberapa pengguna komputer sangat puas dengan melihat kecepatan komputer mereka meningkat setelah overclocking.


Kekurangan overclocking:

Setiap kelebihan pasti ada kekuranganya juga, berikut adalah kekurangan jika Anda melakukan overclocking komputer yang harus dipertimbangkan : 
  1. Potensi kerusakan: Overclocking dapat meningkatkan suhu pada komponen dan menyebabkan kerusakan pada hardware. Jika overclocking dilakukan secara berlebihan atau tanpa pengawasan yang baik, maka kemungkinan kerusakan pada hardware akan semakin besar.
  2. Kehilangan garansi: Overclocking bisa mengakibatkan hilangnya garansi pada komponen hardware. Jika komponen hardware mengalami kerusakan setelah overclocking, produsen mungkin tidak akan menggantinya karena overclocking dianggap sebagai tindakan yang tidak diperbolehkan.
  3. Konsumsi daya yang lebih tinggi: Overclocking dapat meningkatkan konsumsi daya pada komputer. Hal ini dapat mengakibatkan kenaikan biaya listrik dan dapat membutuhkan sistem pendingin yang lebih baik untuk mencegah overheat pada komponen.
  4. Performa yang tidak stabil: Overclocking yang dilakukan secara tidak tepat dapat mengakibatkan performa yang tidak stabil pada komputer. Ini dapat mengakibatkan kerugian pada pengguna ketika menggunakan komputer untuk keperluan penting seperti game atau tugas produktif.

Overclocking bisa menjadi alternatif yang menarik untuk meningkatkan performa komputer Anda, namun mempertimbangkan kelebihan dan kekurangan overclocking sangat penting. Jangan lupa untuk melakukan overclocking dengan hati-hati dan berdasarkan panduan yang baik, serta menggunakan pendingin yang memadai untuk menjaga suhu pada komponen.