2 Cara Cek Battery Health di Android Dengan Aplikasi Pihak Ketiga!
gadgetmiaw.com - Pada saat menggunakan hp yang cukup lama, ini juga akan mempengaruhi daya baterai. Untuk itu alangkah baiknya pengguna melakukan pengecekan Battery Health hp Android untuk mengetahui kesehatan baterai.
Kesehatan baterai atau disebut juga dengan Battery Health merupakan informasi penting bagaimana kondisi kesehatan baterai smartphone. Battery Health atau disingkat BH ini sering terdengar dari user iPhone, dimana menjadi pertanyaan umum saat membeli iPhone Second untuk mengetahui bagaimana iPhone tersebut.
Data kesehatan baterai hp iPhone ditampilkan dengan presentase, dimana semakin besar presentasenya maka semakin baik kesehatan baterai hp tersebut.
Pengguna iPhone dapat mengecek Battery Health mereka melalui settingan iPhone, lalu bagaimana cara cek Battery Health di Android?
Cara cek Battery Health di Android
Bagi kamu yang masih bingung untuk mengetaui bagaimana kesehatan baterai hp Android, berikut adalah cara-caranya :
1. Menggunakan Aplikasi AIDA64
- Download aplikasi AIDA64
- Setelah itu buka aplikasinya
- Pada menu aplikasi, pilih menu Battery untuk mengecek kesehatan baterai
- Kamu dapat melihat bagaimana kesehatan baterai hp Android kamu
Seperti pada gambar diatas menunjukan statusnya "Good", yang berarti kesehatan baterai hp kamu masih baik.
2. Menggunakan Aplikasi Electron
Cara cek kesehatan baterai hp Android yang kedua adalah dengan menggunakan aplikasi Electron
- Download aplikasi Electron di Playstore
- Lalu buka aplikasi yang telah di Download
- Kemudian aplikasi akan memperkenalkan fitur-fiturnya, hingga aplikasi tersebut memindai otomatis kesehatan baterai hp Android seperti yang ditampilkan pada gambar dibawah ini :
- Untuk memulai pemindaian, kamu cukup klik Calibrate dan tunggu hingga proses pemindaian selesai
- Setelah selesai, cukup klik Done dan akan menampilkan status kesehatan baterai kamu seperti dibawah ini :
Pada hasil pemindaian dari aplikasi Elecrton diatas, menunjukan status "Good" yang artinya baterai hp kamu masih dalam keadaan sehat.
Penutup
Akhir kata, itulah cara cek Battery Health hp Android dengan mudah, menggunakan aplikasi pihak ketiga. Berbeda dengan iPhone dimana penggunanya dapat melihat status kesehatan baterai mereka melalui menu Setting, karena tidak tersedia di Android penggunanya harus menggunakan aplikasi pihak ketiga seeprti AIDA64 dan Electron. Semoga artikel ini bisa membantu ya sob!
Tags:
Tips Smartphone