Cara Melihat Postingan Yang Disukai Di Instagram atau Di Like Terbaru
Adakah cara melihat postingan yang disukai di Instagram? jawabannya tentu saja ada sob. Instagram sendiri sudah menyediakan fitur, yang memungkinkan penggunananya melihat postingan yang disukai atau like.
Ceritanya sedang asyik Scroll di Explore Instagram lalu ketemu dengan postingan, karena kita suka dengan postingannya pastinya akan menyukai dengan atau like dengan cara mengetuk 2 kali di layar. Namun, setelah melihat-lihat postingan lainnya, kita jadi teringat postingan yang sudah kita like tadi dan lupa nama akunnya.
Dalam kasus ini, pengguna Instagram masih bisa melihat postingan yang sudah disukai dengan cara membuka fitur yang tersedia. Berikut adalah langkah-langkah atau cara melihat postingan yang disukai di Instagram :
- Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah membuka aplikasi Instagram
- Kemudian klik ikon Garis Tiga yang berada di pojok kanan atas
- Setelah mengetuk garis tiga secara otomatis muncul menu pop-up dibagian bawah, pilih Aktivitas Anda
- Setelah itu pilih Interaksi
- Setelah memilih Interaksi, muncul beberapa pilihan lainnya pilih Suka
- Setelah itu kamu akan dibawa ke halaman baru, yang berisi postingan-postingan yang kamu sukai atau like di Instagram
Ternyata, Instagram cukup "peka" terhadap kebutuhan peggunanya, seperti fitur yang dapat membuat pengguna dapat melihat postingan-postingan yang pernah di like di Instagram.
Oh ya, selain melihat riwayat postingan yang pernah di sukai, pada menu Interaksi tersebut kamu juga dapat melihat riwayat postingan yang pernah kamu Komentari, Balasan cerita, Ulasan, dan Tidak tertarik (postingan yang kamu laporkan tidak tertarik).
Jadi, semua aktifitas kamu di Intagram dapat terekam dan tersimpan yang dapat kamu akses melalui pengaturan di Instagram. Jadi ketika ingin melihat konten yang belum sempat ke save baik itu yang pernah di like atau di komen oleh mu, tentu saja bisa banget.
Nah sob, akhir kata itulah cara melihat postingan yang disukai di Instagram atau di like. Ternyata Instagram memiliki fitur yang cukup membantu penggunanya contohnya seperti melihat postngan Instagram yang pernah di like. Semoga artikel ini dapat bermanfaat ya sob!
Tags:
Sosial Media