Cara Melihat Screen Time Xiaomi Untuk Melihat Waktu Penggunaannya

Cara Melihat Screen Time Xiaomi


gadgetmiaw.com - Mengetahui pemakaian smartphone atau Screen Time merupakan hal yang penting. Dengan melihat Screen Time, kita dapat mengetahui sudah berapa lama kita menatap layar hp khususnya hp Xiaomi. Dengan begitu kita dapat segera membatasinya karena akan membahayakan kesehatan.

Seperti yang kita ketahui, berlama-lama menatap layar smartphone juga tidak baik untuk kesehatan, selain itu menghabiskan waktu yang lama menggunakan smartphone juga dapat mengganggu produktivitas. 

Maka dari itu, pentingnya mengetahui seberapa lama kita menatap layar atau Screen Time pada hp Xiaomi untuk membatasi waktu penggunaan smartphone untuk menggunakannya dengan lebih bijak. 

Beberapa brand smartphone termasuk Xiaomi memiliki sebuah fitur dimana penggunanya dapat melihat Screen Time tanpa menggunakan aplikasi tambahan. Berikut adalah cara melihat Screen Time di hp Xiaomi. 
  • Buka Pengaturan atau Settings di hp Xiaomi kamu
  • Kemudian cari menu Kesehatan Digital & Kontrol Orang Tua atau Digital Wellbeing & Parental Controls
  • Kemudian ketuk pada Dashboard
  • Halaman Dashboard ini akan menampilkan menu Screen Time

Disini kamu dapat melihat Screen Time harian dengan keseluruhan yang ditampilkan diatas grafik di Dashboard. Selain itu kamu juga dapat melihat Screen Time waktu atau hari-hari tertetu dengan mengtuk simbol segitiga terbalik. 

FYI Screen Time ini juga dapat digunakan untuk melihat aplikasi-aplikasi tertentu, kamu cukup scroll kebawah saja untuk melihat laporan Screen Time setiap aplikasi yang kamu instal. Dengan begitu, kamu dapat melihat aplikasi mana yang paling banyak kamu gunakan sehingga kamu dapat membatasi pemakaiannya jika diperlukan. 

Oh iya, kamu juga dapat mengatur waktu dengan menglola notifikasi guna membatasi pemakaian aplikasi. Misalnya kamu ingin membatasi penggunaan salah satu aplikasi dan ingin membatasi penggunaanya selama satu jam perharinya :

  • Klik aplikasi yang ingin dibatasi (cth: TikTok, Instagram, Facebook, Youtube)
  • Klik tanda Timer (disebelah kanan simbol jam pasir)
  • Tetukan berapa lama durasi penggunaan aplikasi yang ingin dibatasi perharinya

Dengan mengetahui Screen Time ini akan memudahkan kita untuk membatasi pemakaian smartphone, sehingga kita dapat lebih bijak dalam waktu penggunaanya. 

Sebenarnya fitur ini diperuntukkan untuk membatasi anak-anak dalam pemakaian smartphone, namun fitur ini juga dapat bermanfaat untuk semua kalangan khususnya ketika pengguna sudah merasa banyak membuang waktu untuk hal yang kurang bermanfaat menggunakan smartphone. Semoga informasi ini bermafaat ya sob!