Cara Mematikan Sensor Layar Hp Xiaomi Saat Telepon (Sensor Proximity)

Cara Mematikan Sensor Layar Hp Xiaomi Saat Telepon

Pasti kamu pernah mengalami saat melakukan panggilan telepon layar hp kamu mati secara otomatis. Atau ketika meletakkaan jari tangan di bagian-bagian tertentu pada layaar (biasanya bagian atas), layar pun akan mati secara otomatis.

Bagi kamu yang belum tau, itu dikarenakan adanya sensor jarak yang disebut Proximity. Sensor Proximity merupakan sensor yang dapat mendeteksi perubahan jarak pada suatu benda. Jadi dikarenakan fungsinya, sensor ini juga lebih sering disebut sebagai "Sensor Jarak".

Sensor ini sudah tersedia di semua smartphone versi terbaru, bahkan yang dirilis beberapa tahun yang lalu. Dengan adanya sensor ini, dapat menghemat sedikit pemakaian daya baterai dan juga dapat menjaga privasi penggunanya. 

Bagi kamu yang penasaran dimana letak sensor Proximity ini di hp kamu, kamu dapat melihat satu atau dua titik hitam diatas layar seperti contoh yang ada pada gambar dibawah ini :

Cara Mematikan Sensor Layar Hp Xiaomi Saat Telepon
Source : thecityfoundry.com


Namun dibalik kelebihannya, sensor ini juga dinggap mengganggu dalam kondisi-kondisi tertentu. Namun bagi kamu yang merasa tidak membutuhkan adanya sensor ini, kamul juga dapat mematikannya sehingga ketika layar tertutup layar akan tetap menyala. 


Cara Mematikan Sensor Layar Xiaomi Saat Telepon

Berikut adalah cara mematikan sensor layar hp Xiaomi saat telepon dengan mudah : 

  • Buka menu Settings
  • Kemudian pilih Apps
  • Setelah itu pilih System app settings
  • Kemudian pilih Pengaturan Panggilan atau Call Settings
  • Ketuk pada menu pengaturan Incoming Call Settings
  • Lalu, ketuk Toogle Proximity Sensor untuk mematikan sensor tersebut

Setelah melakukan langkah-langkah diatas, maka kamu sudah berhasil mematikan sensor Proximity atau sensor layar hp Xiaomi. Dengan begitu layar hp kamu akan tetap menyala walaupun sedang melakukan panggilan telepon saat mendekatkan smartphone ke telinga.  

Nah, FYI sensor Proximity ini bukan hanya berfungsi untuk mematikan layar saat sedang melakukan panggilan telepon, juga berfungsi sebagai pengatur kecarahan otomatis yang akan menyesuaikan dengan cahaya disekitar.